Tutorial Root Tablet Android Menggunakan Root Genius Mudah dan Cepat

Aplikasi Root Genius
Aplikasi Root Genius

Tutorial Root Tablet Android Menggunakan Root Genius Mudah dan Cepat


Tutorial Root Tablet Android, saya akan membahas tentang hal tersebut pada artikel tutorial kali ini. Pasti sobat sudah tidak asing kan dengan yang nama nya root ? tentunya tidak, khususnya untuk para pengguna smartphone android, hampir semua orang pernah melakukan root untuk smartphone mereka supaya kinerja smartphone menjadi lebih maksimal dan untuk mendapatkan tampilan smartphone yang berbeda dari yang lain, karena tampilan smartphone yang sudah kita root bisa dirubah sesuai kreasi kita sendiri.

Saya akan membahas sedikit tentang Root Genius, root genius adalah cara untuk Root Android dengan menggunakan komputer atau PC Windows. Untuk cara Root dengan menggunakan aplikasi Root Genius ini bekerja pada berbagai merek smartphone dan tablet android. Jika anda ingin Root smartphone anda, sebenarnya ada berbagai macam caranya misalnya dengan mengunakan aplikasi Universal Androot, Z4Root, GingerBreak APK, ClockworkMod, Framaroot, dan masih banyak lagi yang lainnya. Tapi cara Root dengan menggunakan Root Genius ini adalah cara yang paling sederhana dan sudah terbukti berhasil pada berbagai merk tablet dan smartphone. Berikut adalah Tutorial Root Tablet Android Menggunakan Root Genius.

Catatan sebelum Root Android

Untuk cara root android ini akan terkendala apabila pada komputer anda sudah terinstall anti virus. Jadi apabila terdapat anti virus pada PC atau komputer windows anda, sebaiknya di nonaktifkan dahulu. Setelah selesai proses root nya, silahkan aktifkan kembali anti virusnya, hehe.


Cara root android untuk tablet menggunakan Root Genius:


  • Aktifkan terlebih dahulu USB Debugging pada tablet android anda, caranya Setting >> Developers Option >> USB Debugging.(untuk Android 4.2.2 dan sistem Android di atasnya, Developers Option disembunyikan, untuk menampilkannya: About Phone > Built Number, lalu tap 5-8 kali)
  • Silahkan anda download Aplikasi Root Genius dan kemudian jalankan pada PC atau komputer anda.
  • Setelah aplikasi Root Genius sudah di jalankan, silahkan anda hubungkan tablet android anda ke Komputer (USB debugging harus sudah aktif ya !!)
  • Setelah Tablet sudah terhubung dengan komputer, aplikasi root genius akan secara otomatis mendeteksi tablet android anda.
  • Klik pada tombol "Root It" untuk memulai proses root tablet android anda.
  • Aplikasi root genius akan otomatis memulai proses root pada tablet android anda, sekaligus melakukan penginstalan aplikasi KingUser.
  • SELESAI !! Apakah root tablet anda sudah benar-benar berhasil atau belum ? Silahkan anda dapat memeriksanya dengan membuka Applications Menu. Jika disana sudah terdapat aplikasi baru dengan nama KingUser, berarti root anda berhasil.

Cara untuk Unroot Android :

Jika anda ingin mengembalikan smartphone atau tablet android anda pada kondisi semula, silahkan anda buka aplikasi KingUser pada android anda, kemudian Setting >> Remove Root Permission.

Mudah kan cara di atas ? Oke cukup sekian artikel saya tentang Tutorial Root Tablet Android Menggunakan Root Genius Mudah dan Cepat ini, semoga bermanfaat untuk anda semua.

0 Response to "Tutorial Root Tablet Android Menggunakan Root Genius Mudah dan Cepat"

Post a Comment